FAQ
Furniture-laboratorium.id menyediakan dan memasang furnitur laboratorium modular yang terbuat dari engineering wood, logam, laminasi, polipropilen, baja tahan karat dan resin fenolik. Kabinet tersedia dalam berbagai jenis, ukuran, warna dan konfigurasi pintu/laci untuk memenuhi kebutuhan Anda.
Boks kabinet adalah modul berupa boks dengan ruang penyimpanan berpintu dan laci yang diletakkan di bawah meja. Tersedia boks kabinet berbahan kayu dan besi. Empat jenis boks kabinet yaitu, boks kabinet reguler, kabinet sudut, kabinet wastafel dan kabinet penyimpanan bahan kimia.
Lemari Gantung / Hanging Racks adalah modul lemari yang bisa diletakkan di dinding, atau di tiang vertikal di atas meja laboratorium. Kami menawarkan berbagai jenis lemari / rak gantung dengan pintu kaca atau tanpa pintu.
Center Rack atau rak tengah adalah rak yang diletakkan di atas meja tengah (island bench) dan dapat diakses dari kedua sisi. Kami menawarkan beberapa jenis dan model rak tengah sesuai dengan kebutuhannya.
Furniture laboratorium dan lemari asam kami dirancang dan diproduksi sesuai dengan Standar Scientific Equipment & Furniture Association (SEFA) dan standar Internasional lainnya. Lemari asam kami diuji dirancang dan diproduksi mengikuti standar ANSI-ASHRAE 110.
Tentu saja. Idealnya memang kami bekerja sama dengan arsitek Anda dari tahap perencanaan agar menghasilkan ruang lab yang efektif, efisien dan aman. Banyak hal yang harus dipertimbangkan sejak awal dalam perencanaan laboratorium Anda, sebutlah dinding, jendela, pintu, kaca, sistem udara, saluran pembuangan, pasokan listrik, gas dan air. Kami akan tetap fokus dengan spesialisasi kami pada merancang dan membangun furniture laboratorium sesuai dengan standar.
Ya, kami dapat mengirimkan furniture laboratorium dan lemari asam ke luar pulau Jawa.
Furniture-laboratorium.id menyediakan resin fenolik, resin epoksi, HPL, stainless steel dan keramik. Kami tidak menyarankan menggunakan bahan dari ubin keramik, marmer, granit dan beton sebagai bahan countertop laboratorium Anda karena bahan-bahan tersebut dapat mengakumulasi bakteri, keropos dan hanya terbatas penggunaannya untuk bahan kimia tertentu saja. Perbedaan masing-masing bahan countertop dapat dibaca pada artikel ini.
Masa garansi satu tahun sejak tanggal instalasi. Kami pun menyediakan suku cadang dan aksesoris laboratorium
Untuk saat ini kami tidak memiliki distributor resmi maupun kantor cabang.